5Wbqwau2kOV5juVOA2hBfHMJlvj5fbu4dzeTiTvH
Bookmark

6. Apakah Anda yang Memprakarsai Pengamatan 'Kembung-Kempis' ?


Pertanyaan 6:
Yang Mulia, apakah Anda yang memprakarsai pengamatan 'kembung-kempis' perut ketika bernapas?

Mahasi Sayadaw: Tidak, bukan saya yang memprakarsai pengamatan 'kembung-kempis'. Sesungguhnya, Sang Buddha yang memprakarsainya karena beliau mengajarkan untuk mengamati vayo-dhatu, unsur angin yang termasuk dalam lima kelompok. Kembung dan kempis terbentuk dari unsur angin.
Pada awalnya, ada beberapa orang yang mempertanyakan pengamatan kembung dan kempisnya perut. Namun, karena didorong oleh teman-temannya, mereka kemudian mencobanya, mereka sangat menghargainya dan bahkan mengkritik orang-orang yang sebelumnya meragukannya.

Saya yakin, setiap orang yang mencobanya akan menghargainya berdasarkan pengalamannya sendiri, ibaratnya rasa gula yang bisa dinilai secara langsung berdasarkan pengalaman sendiri.



Diterjemahkan dari "An Interview with Mahasi Sayadaw" yang dikompilasi oleh Tharmanaykyaw Sayadaw.